Penggunaan Cooling Unit/AC panel pada mesin bertujuan untuk menjaga panel mesin Anda dari masalah retensi panas dalam unit kontrol dan juga dapat mencegah kelembaban dan kontaminan (yang dapat menyebabkan kerusakan pada komponen dan peralatan di dalam unit) lbih baik daripada metode mendinginkan mesin yang lain.
Sebelum membeli AC panel, ada hal-hal yang perlu diperhatikan agar AC panel yang dibeli sesuai dengan kapasitas mesin Anda. Berikut kami informasikan hal-hal yang menjadi perhitungan dalam membeli AC panel yang tepat dan sesuai:
Suhu Ambien (Ambient Temperature)Suhu ambien adalah istilah untuk suhu di dalam ruangan/pabrik, atau suhu yang mengelilingi objek yang sedang dibahas. Suhu ini dipengaruhi oleh sejumlah faktor dalam ruangan/pabrik, termasuk cuaca di luar, kualitas di ruang isolasi, apa dan siapa yang ada di dalam ruangan/pabrik, dan penggunaan sistem pemanas/pendingin. Suhu di dalam panelMengukur suhu di dalam panel untuk mengetahui suhu saat ini dan setelah pemasangan AC panel akan tercapai suhu yang nyaman untuk komponen dalam panel, yaitu suhu sekitar 28 - 30 °C. Dimensi panelSelanjutnya mengukur panjang x lebar x tinggi panel mesin Anda untuk menentukan tipe AC panel yang cocok dengan kapasitasnya.
|
Setelah memperhatikan poin-poin di atas, pastikan juga Anda membeli AC panel dari distributor resmi sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan kemampuan dan dukungan jangka panjang terhadap usaha Anda.
>>> Klik di sini untuk informasi lebih lanjut <<<
PT Yakin Maju Sentosa menyediakan AC panel berkualitas untuk beragam kebutuhan mesin Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan berkaitan dengan perihal di atas, Anda dapat menghubungi kami untuk sharing dan bersama kita dapat menemukan solusinya.