Cara Memasang Circular Saw Blades yang Benar
Mungkin Anda telah terbiasa atau sudah tahu dengan cara pemasangan Circular Saw Blade, yang biasa dilakukan ketika maintenance rutin atau pemasangan pisau gergaji baru. Namun taukah Anda pemasangan yang salah dapat merusak pisau gergaji Anda?
Perlu Anda ingat sebelum memasang pisau gergaji apa pun ke mesinnya, pisau gergaji tersebut harus sudah diperiksa perihal kerusakan yang mungkin terjadi selama pengiriman, penanganan, atau penggunaan sebelumnya.
Berikut kami berikan langkah-langkah pemasangan Circular Saw Blade yang baik dan benar:
1. Clean the flange area
Flange (flens) adalah istilah untuk salah satu jenis sambungan yang digunakan untuk mengunci piringan Circular Saw Blades. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah membersihkan area flange sebelum melakukan pemasangan pisau gergaji. Pastikan area flange Anda bersih dari oli, agar tidak mengganggu cairan coolant atau lubricant nantinya.
*Area Flange berada pada bulatan kosong di tengah piringan Circular Saw Blades
2. Clean the machine flanges
Berikutnya, jangan lupa juga untuk membersihkan Machine flange yang ada di mesin Anda.
3. Flanges not damaged?
Selanjutnya, lihat secara teliti apakah flange Anda lecet, retak ataupun mempunyai kerusakan tertentu. Flange yang rusak dapat membuat pisau gergaji retak bahkan patah ketika proses pemotongan.
4. Mounting of saw blades
Sesudah dibersihkan, sekarang adalah waktunya untuk pemasangan. Pastikan arah perputaran mata gerigi (gear) dari Circular Saw Blades Anda searah dengan jarum jam ketika dipasang. Sebisa mungkin untuk tidak memasangnya terbalik, untuk menghindari kerusakan yang fatal.
*perhatikan panah merah di gambar
5. Mounting of clamping flange
Selanjutnya, usahakan ketika memasang flange pengunci (Clamping Flange), dipasang dengan sekuat mungkin. Flange yang longgar dapat membuat pisau gergaji Anda retak.
6. Turning the Saw Blades BACKWARDS, against the pins
Setelah Anda memasang flange pengunci, kencangkan pisau gergaji Anda melawan arah jarum jam.
*perhatikan panah hijau di gambar
7. Tighten the bolt
Jangan lupa untuk mengencangkan baut-baut dari mesin Saw Blades Anda. Baut yang longgar dapat membahayakan user/ pengguna pisau gergaji.
Poin-poin ini kami buat dan kumpulkan dari masalah yang sering ditemui di pelanggan kami. Masing-masing dari poin diatas adalah poin yang sangat penting yang tak hanya dapat mempengaruhi performa mesin Anda tetapi juga dapat merusak pisau gergaji Anda. Anda juga dapat melihat artikel kami sebelumnya tentang Permasalahan yang Sering Muncul di Saw Blade.
Hubungi kami jika Anda memiliki pertanyaan berkaitan dengan perihal di atas. Anda juga dapat sharing ke kami mengenai masalah Anda dan bersama kita dapat menemukan solusinya. Temukan solusi yang sesuai untuk beragam kebutuhan Anda.