Pengukuran Otomatis Rubber Hardness dengan TECLOCK SmartTester

Pengukur Rubber Hardness Secara Otomatis dan Semi-Otomatis

Mewujudkan pengukuran yang stabil dan presisi tinggi yang tidak mungkin dilakukan dengan pengukuran bertenaga manusia yang dimana sangat bergantung pada perbedaan dan interpretasi individu.

Tiga Tantangan Utama dalam Pengukuran Rubber Hardness

  • Masalah Nilai Pengukuran yang Tidak Merata

Dalam pengukuran manual, nilai yang diukur tidak stabil dan sangat bervariasi tergantung pada gaya yang diterapkan oleh alat pengukur. Dengan kata lain, pengukuran manual menghasilkan perbedaan besar dalam nilai yang diukur.

  • Ketidakmampuan Mengukur Bagian yang Tipis atau Kecil

Pengukuran kekerasan dengan durometer memerlukan pelekatan permukaan bertekanan pada sampel yang akan diukur. Sampel harus memiliki permukaan datar (Φ18 mm atau lebih) yang sekiranya cukup luas agar durometer memiliki permukaan bertekanan. Lalu, menurut JIS K 6253, ketebalan sampel karet yang akan diukur minimal harus 6 mm.

  • Mencatat dan Menganalisis Pengukuran yang Memakan Waktu

Nilai yang telah diukur menggunakan durometer perlu ditulis dengan tangan kemudian dimasukkan kembali ke dalam database PC. Selain lebih boros kertas, hal ini juga tentunya berisiko dengan kesalahan entri data dan pemalsuan. Sedangkan seperti yang kita ketahui, sulit untuk mencegah terjadinya Human Error apabila melalui pendidikan dan pelatihan saja. 

Lalu Apa Solusinya?

SmartTester by TECLOCK Adalah Solusinya!

  • Sistem Penguji Kekerasan Rubber yang Sudah Sepenuhnya Otomatis

Dengan pengukuran yang otomatis, maka hasil ukuran menjadi lebih stabil. Selain itu, sistem pengujian otomatis yang sesuai dengan standar JIS dan ISO menghilangkan variasi nilai karena perbedaan individu. Tidak peduli siapa yang melakukan pengukuran, tidak peduli berapa kali pengukuran diulang.

Peningkatan Keandalan Data Pengukuran

SmartTester® Applicable Models

 

Sistem ini dapat dengan tepat mengukur kecepatan pengoperasian, pengukuran massa, dan dimensi permukaan bertekanan yang ditentukan dalam JIS K 6253 "Vulcanized and Thermoplastic Rubbers - Determination of hardness".

  • Mampu Mengukur Bagian yang Kecil dan Tipis

Satu-satunya alat uji kekerasan IRHD yang diproduksi di Jepang yang mematuhi metode IRHD M. Produk karet (rubber) yang kecil dan tipis seperti cincin-O dan pengepakan (packing) yang dibentuk dapat diukur dengan mudah. Target sampel yang bisa diukur seperti: Suku Cadang Mobil, Suku Cadang Elektronik Circuit, Suku Carang Peralatan OA, seperti suku cadang kecil setelah dicetak (after molding).

SmartTester® Applicable Models

Model GX-700II ini mematuhi metode ISO 48/JIS K 6253-2 IRHD M untuk pengukuran komponen karet secara presisi. Satu-satunya alat uji kekerasan IRHD yang diproduksi di Jepang. Jadi Anda dapat yakin akan dukungan perbaikan (repair support) dan service lainnya.

  • Mengimpor Data Pengukuran Langsung ke PC

Meningkatkan efisiensi operasional dengan menghilangkan metode pencatatan manual. Pada seri GX-700II dan seri GX-02 dapat mengimpor data pengukuran langsung ke PC dengan software yang disertakan. Manajemen data yang akurat dan pengoperasian tanpa kertas diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional. 

Terdapat Mode "Test Time"

Selain nilai puncak, nilai pengukuran kapan saja (memungkinkan hingga 2 pengaturan) dapat direkam secara otomatis. Hal ini memungkinkan pengukuran yang lebih akurat, dibandingkan dengan waktu pengukuran "stopwatch" atau "sensory" yang konvensional.

 

Produk Rubber Hardness TECLOCK Yang Dijual di Indonesia

  • GX-02 Series

Seri ini adalah sistem pengukuran otomatis rubber hardness yang menggunakan kecepatan operasi, pengukuran massa, dan dimensi permukaan tekanan yang ditentukan dalam JIS K 6253 "Vulcanized and Thermoplastic Rubber - Determination of Hardness".

  1. Pengukuran sangat stabil
  2. Berbagai kondisi pengukuran dapat diatur: nilai maksimum, nilai tengah, nilai rata-rata, dan status penahan nilai pengatur waktu dapan ditampilkan di layar display
  3. Mudah dioperasikan dengan panel sentuh: software untuk pengelolaan data sudah tersedia.

 

  • GX-700II

Rubber Hardness Tester IRHD (metode M) yang sepenuhnya otomatis untuk karet tipis dan cincin-O. Dengan menggunakan layar sentuh berukuran besar, membuat hasil pengukuran ditampilkan lebih mudah dibaca dan pengukuran dapat dimulai dengan hanya dengan satu sentuhan. Sangat Praktis!

  1. Pengukuran kekerasan sebagai durometer: tersedia opsi (Tipe A, E, E2, F), OO)
  2. Mudah dioperasikan: visibilitas tinggi, pengukuran hanya dengan satu sentuhan
  3. Mengukur data output ke komputer: hasil pengukuran dikeluarkan ke aplikasi, terdapat juga gambar kurva dan analisis statistik.

 

  • GX-610II

Automatic type Durometer Stand

  • Pengukuran stabil tanpa variabilitas individu
  • Mudah dioperasikan dengan layar sentuh
  • Kecepatan dan beban konstan memberikan pengukuran yang stabil
  • Kecepatan mudah dikontrol (rentang kecepatan bergerak ke bawah adalah 1.0mm/detik hingga 20mm/detik, dengan langkah 1.0mm/detik.

 

Produk TECLOCK yang Dijual di Indonesia

Hubungi Kami

Jika anda memiliki pertanyaan berkaitan dengan Rubber Hardness Tester di atas, Anda dapat menghubungi kami untuk sharing dan bersama kita dapat menemukan solusinya. Temukan solusi yang sesuai untuk beragam kebutuhan Anda.